Dalam upaya mendukung Swasemda Pangan dan optimalisasi lahan, Pemkab Kampar serta Polres Kampar mengikuti pertemuan secara online dengan Menteri Pertanian Republik Indonesia.

 

Bangkinang Kota (SatuLensa.com) – Penjabat (Pj) Bupati Kampar, Hambali SE MBA MH yang diwakili oleh Asisten 2 Setda Kampar, Suhermi ST, mengikuti Rapat Koordinasi Nasional melalui Zoom mengenai penanaman jagung dan optimalisasi lahan lainnya untuk mendukung program swasembada pangan 2025. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Senin, 13 Januari 2025, di Ruang Sanika Satyawada Polres Kampar dan dihadiri oleh Kepala OPD terkait serta perusahaan-perusahaan di wilayah Kampar.

 

Rapat Zoom ini diinisiasi oleh Kementerian Pertanian dan dihadiri oleh perwakilan dari berbagai daerah di Indonesia. Diskusi ini berfokus pada upaya peningkatan produksi jagung nasional, optimalisasi lahan yang tidak terpakai, serta penerapan teknologi modern dalam sektor pertanian.

 

Dalam sambutannya, Menteri Pertanian Indonesia, DR. IR. H. ANDI AMRAN SULAIMAN, MP, menekankan pentingnya kerja sama antara pemerintah pusat dan daerah dalam mendukung program ketahanan pangan nasional. “Jagung merupakan salah satu komoditas strategis yang memberikan kontribusi signifikan terhadap perekonomian nasional dan ketahanan pangan. Dengan kolaborasi yang kuat, kami optimis dapat mencapai target swasembada pangan pada tahun 2025,” ungkap Andi Amran Sulaiman.

 

Target swasembada pangan pada tahun 2025 bukan sekadar pencapaian nasional, melainkan juga merupakan manifestasi dari komitmen kolektif kita untuk meningkatkan produktivitas serta kesejahteraan para petani, sekaligus menciptakan ketahanan pangan bagi generasi yang akan datang,” demikian disampaikan oleh Menteri Pertanian.

 

Di sisi lain, Kapolres Kampar AKBP Ronald Sumaja SIK menegaskan setelah kegiatan tersebut bahwa Polres Kampar berkomitmen untuk mendukung program pemerintah dalam bidang ketahanan pangan. “Kami siap berkolaborasi dengan pemerintah daerah, masyarakat, dan semua pihak terkait untuk memastikan keberhasilan program swasembada pangan di Kabupaten Kampar,” kata Kapolres.

 

Asisten 2 Suhermi Kampar juga menegaskan komitmen Kabupaten Kampar dalam mendukung penuh program ketahanan pangan nasional. “Kabupaten Kampar memiliki potensi pertanian yang sangat besar, terutama dalam pengembangan komoditas jagung. Dengan dukungan dari semua pihak, kami yakin dapat memberikan kontribusi yang signifikan terhadap pencapaian swasembada pangan pada tahun 2025,” ungkap Pj Bupati.

 

“Kami siap menjadi mitra strategis pemerintah pusat dalam mewujudkan swasembada pangan, serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui sektor pertanian,” tutup Suhermi.

 

Rapat koordinasi ini merupakan langkah awal bagi Pemerintah Kabupaten Kampar dalam merumuskan rencana aksi yang konkret untuk mendukung program swasembada pangan. Hasil dari rapat ini akan ditindaklanjuti dengan koordinasi di tingkat daerah untuk memastikan pelaksanaannya sesuai dengan target yang telah ditetapkan.(Mar**)

Lebih baru Lebih lama